Menjernihkan Hati yang kotor
>> Senin, 24 Mei 2010
Firman Allah :
"maka apakah mereka tidak berjalan di muka bumi, lalu mereka mempunyai hati yang dengan itu mereka dapat memahami atau mempunyai telinga yang dengan itu mereka dapat mendengar? Karena sesungguhnya bukanlah mata itu yang buta, tetapi yang buta, ialah hati yang di dalam dada." (Al Hajj:46)
dari Abu Abdillah Nu'man bin Basyir radhiyallahu 'anhuma berkata : Aku telah mendengar Rasulullah bersabda :
"Sesungguhnya sesuatu yang halal itu jelas dan yang haram itu jelas, dan diantara keduanya ada persoalan yang samar-samar, kebanyakan manusia tidak mengetahui. Maka barang siapa menjaga dirinya dari persoalan yang syubhat itu maka ia telah membersihkan agama dan kehormatannya, dan barang siapa yang jatuh dalam perkara yang syubhat itu, maka ia telah jatuh dalam perkara yang haram seperti penggembala yang menggembala di sekitar tanah larangan, lambat laun ia akan masuk ke dalamnya Ingatlah bahwa tiap-tiap raja ada daerah batasannya. Ingatlah bahwa batasan Allah adalah apa-apa yang diharamkan-Nya. Ingatlah bahwa dalam tubuh terdapat sepotong daging, apabila ia baik maka baiklah badan itu seluruhnya, dan apabila ia rusak, maka rusaklah badan itu seluruhnya, ingatlah itu adalah hati (qalbu)". (Diriwayatkan oleh Imam Bukhari dan Imam Muslim )
Dalam Ayat Qur'an dan Hadits diatas telah jelas bahwa pentingnya kedudukan Hati dalam diri kita, Fungsi utama hati adalah indera kita yang ke enam untuk melihat dan memahami kebenaran jauh lebih dalam mengenai sesuatu yang tidak dapat dilihat, didengar, diraba dan dirasakan oleh panca indera dan tidak dapat dinalar oleh akal kita. Hati itu bisa rusak oleh kotoran, karena kotornya hati akan berubah hitam kelam. Hati menghitam karena jauh dari [pancaran] cahaya rahmatullah. Hati menghitam karena kecintaannya pada dunia dan kepemilikannya tanpa sikap wara'(takut berbuat dosa sekecil apapun). Memang, siapa saja yang di dalam hatinya sudah bercokol kuat kecintaan pada dunia, maka hilanglah rasa wara' nya. Ia menjadi sembarangan mengumpulkan duniawi dari yang halal dan haram. Kesadaran untuk memilah dalam mengumpulkan harta telah hilang, dan rasa malunya pada Tuhan-nya dan pengawasanNya telah lenyap. Dan pada akhirnya bisa menjadi fasiq dan terjebak dalam kemurkaan Allah sebagai mana Firman allah:
"Barangsiapa yang mengerjakan dosa, maka sesungguhnya ia mengerjakannya untuk (kemudharatan) dirinya sendiri. Dan Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana. (QS: An-Nissa, 4 :111)
Dan apa saja musibah yang menimpa kamu maka adalah disebabkan oleh perbuatan tanganmu sendiri, dan Allah memaafkan sebagian besar dari kesalahan-kesalahanmu. Dan kamu tidak dapat melepaskan diri (dari azab Allah) di muka bumi, dan kamu tidak memperoleh seorang pelindung dan tidak pula penolong selain Allah. (QS: As-Syuura, 42 :30-31)
Resep untuk mensucikan atau menjernihkan hati yang telah berlumur kotoran hitam kelamnya dosa ini, sebagaimana sabda Rasulullah :
"Segala sesuatu itu ada alat pencuci dan pembasuh. Dan adapun alat pencuci hati seorang mu'min dan membasuhnya dari kotoran yang*sudah melekat / sudah berkarat itu dengan membaca Sholawat kepada-Ku". (Saaadatud Daroini hal : 511 ).
"Sesungguhnya hati ini benar-benar berkarat dan sesungguhnya [cara] menjernihkannya adalah [dengan] membaca Al Quran, mengingat mati dan menghadiri majelis-majelis zikir."
Mari kita bersama - sama bertaubat dengan menerima resep Nabi kita dan bersegera menjernihkan hati dengan obat yang telah beliau deskripsikan pada kita. Jikalau salah seorang di antara kita terserang sakit, lalu dokter memberinya resep obat padanya, tentu saja hidupnya akan berubah dan akan langsung menggunakannya. Dengan Hati yang jernih maka kita akan bisa kembali menuju rahmatnya dalam pertaubatan, Hakikat taubat adalah mengagungkan perintah Al Haqq 'Azza wa Jalla dalam segala kondisi. Siapa yang menginginkan kebahagiaan, maka sabarkanlah nafsu dirinya dari [mengkonsumsi] hal-hal yang haram, syubhat dan syahwat. Juga hendaklah ia bersabar menjalankan perintah Allah SWT dan menjauhi laranganNya, serta menyetujui takdirNya, meskipun menemui petaka, kesusahan, penderitaan, musibah, mendung, masalah, lapar, dahaga, ketelanjangan, kenistaan dan kehinaan, mereka tetap tidak memperdulikannya dan tidak mengurungkan kembali [membatalkan] perjalanan mereka, serta tidak berubah sedikitpun dari lintasan yang mereka lalui. Mereka terus maju ke depan tanpa sedikit pun melambatkan perjalanan mereka. Mereka terus berbuat demikian hingga kekekalan hati dan qalib [fisik] bisa dicapai. Bertaubatlah dengan hatimu, baru kemudian dengan lisanmu. Taubat merupakan inti perubahan, yang merubah kuasa hawa nafsu, setan dan kolega-kolegamu yang buruk. Jika engkau bertaubat, maka ubahlah fungsi pendengaran, penglihatan, lisan, hati dan seluruh anggota tubuhmu. Murnikanlah makanan dan minumanmu dari kotoran haram dan syubhat. Suburkanlah rasa wara'mu dalam pekerjaan. Hapuslah kebiasaanmu dan gantikan tempatnya dengan beribadah. Hapuskanlah kemaksiatan dan gantikan ia dengan ketaatan, lalu carilah hakikat dengan tetap memegang keshahihan syariat dan kesaksiannya.
0 komentar:
Posting Komentar